Asyura - عاشُوراءُ

Hari kesepuluh dari bulan Muharam.

Diterjemahkan ke: Inggris Prancis Spanyol Turki Urdu Indonesia Bosnia Rusia Portugis Bengali China Persia Tagalog Indian Malayalam Telugu Thailand

Mas kawin, Mahar - صَداقٌ

Aṣ-Ṣadāq adalah mahar untuk menikahi wanita. Asal katanya dari aṣ-ṣidq yaitu kekuatan dan kekukuhan. Sinonimnya adalah al-farīḍah (pemberian wajib), mahar, sewa, dan sebagainya.

Diterjemahkan ke: Inggris Urdu Indonesia

Keluarga - أَهْلٌ

Al-Ahl artinya kerabat dan famili. Dikatakan, "Waṣala ahlahu", artinya: ia menyambung kerabatnya. Makna "Ahlur-rajul": istri dan orang paling khusus dengan laki-laki tersebut. Dan makna "Ahlusy-syai`": hal-hal yang menyertai dan memiliki kekhususan dengan sesuatu tersebut.

Diterjemahkan ke: Inggris Prancis Spanyol Urdu Indonesia Bosnia Rusia

Keluarga - أُسْرَةٌ

Al-Usrah diambil dari kata Asara yaitu suku seseorang, kerabat dekatnya, dan keluarganya. Arti sebenarnya Al-Asr adalah kekuatan.

Diterjemahkan ke: Inggris Urdu Indonesia

Merawat Anak - حَضَانَةُ

Menjaga dan memelihara sesuatu. Arti asalnya adalah mendekap sesuatu ke dalam al-ḥiḍn, yaitu daerah di bawah ketiak. Dan al-Ḥāḍinah berarti penjaga.

Diterjemahkan ke: Inggris Prancis Spanyol Urdu Indonesia Rusia

Pemborosan - تَبْذِيرٌ

At-Tabżīr artinya memisah-misahkan dan menyebarkan. Dikatakan, "Bażartu al-ḥabba fī al-arḍi bażran," artinya aku menebarkan biji di tanah dan memisah-misahkannya. Segala yang engkau pisah-pisahkan dan rusak maka engkau telah men-tabżīr-kannya.

Diterjemahkan ke: Inggris Urdu Indonesia

Wewenang - قِوَامَةٌ

Melakukan penjagaan terhadap sesuatu. Al-Qayyim artinya yang melaksanakan penjagaan dan pemeliharaan terhadap sesuatu. Namun lafal al-qiwām lebih luas (dari al-qayyim), artinya adalah yang bertanggung jawab terhadap adanya maslahat, pengaturan, dan pembinaan. Al-Qiwāmah juga berarti perbaikan dan pemeliharaan. Qiwām asy-syai` artinya pondasi dan pilar sesuatu. Al-Qiwāmah berasal dari kata al-qiyām, artinya berdiri tegak.

Diterjemahkan ke: Inggris Urdu Indonesia

Penjamin - كافِلٌ

Kāfil artinya penjamin. Kafīl juga memiliki arti orang yang menanggung kebutuhan orang lain.

Diterjemahkan ke: Inggris Urdu Indonesia

Kebiasaan - عُرْفٌ

Al-'Urf artinya segala perkara yang diketahui jiwa sebagai kebaikan, dan jiwa merasa tenang dengannya. Asalnya adalah kebaikan dan perbuatan baik yang sama-sama diketahui. Al-'Urf juga bisa berarti perkara-perkara yang diketahui bersama dan populer.

Diterjemahkan ke: Inggris Prancis Spanyol Urdu Indonesia Bosnia Rusia

Membagi waktu di antara para istri - القَسْمُ بين الزَّوْجاتِ

Tindakan suami membagi waktu untuk istri-istrinya jika berjumlah dua orang atau lebih.

Diterjemahkan ke: Inggris Prancis Spanyol Urdu Indonesia Bosnia Rusia

Kerabat - أقارِب

Keluarga, kerabat, dan orang-orang yang dekat dari segi nasab

Diterjemahkan ke: Inggris Urdu Indonesia

Anak Yatim - يَتِيمٌ

Al-Yatīm artinya anak kecil yang tidak memiliki bapak. Makna asal al-yutm adalah kesendirian. Segala sesuatu yang tunggal, tiada duanya, disebut "yatīm".

Diterjemahkan ke: Inggris Urdu Indonesia

Barang dagangan - عُرُوضٌ

Semua harta selain uang.

Diterjemahkan ke: Indonesia

Pergaulan - عِشْرَةٌ

Segala hal yang terjadi antara dua orang berupa interaksi, tindakan atau keakraban.

Diterjemahkan ke: Urdu Indonesia

Meminta dengan mendesak - شِحاذَةٌ

Mendesak dalam meminta sedekah kepada orang lain.

Diterjemahkan ke: Indonesia

Kerabat - قَرابَةٌ

Hubungan nasab yang mengaitkan seseorang dengan lainnya.

Diterjemahkan ke: Inggris Prancis Spanyol Urdu Indonesia Bosnia Rusia

Rumah pengantin - بَيْتُ الزَّوْجِيَّةِ

Tempat khusus untuk tinggalnya istri bersama suaminya disebabkan akad nikah.

Diterjemahkan ke: Inggris Indonesia

Obat - دَواءٌ

Segala sesuatu yang dipakai manusia untuk menolak sakit atau menjaga kesehatannya.

Diterjemahkan ke: Indonesia

Keluarga - عِيَالٌ

Keluarga seseorang yang ia beri nafkah.

Diterjemahkan ke: Inggris Prancis Spanyol Urdu Indonesia Rusia

Anak hasil zina - وَلَدُ الزِّنَا

Anak yang dikandung oleh ibunya dari hasil perzinaan.

Diterjemahkan ke: Inggris Urdu Indonesia

Penyakit kronis - زَمَانَةٌ

Setiap penyakit menahun yang menghalangi penderitanya bekerja mencari nafkah.

Diterjemahkan ke: Indonesia

Baju besi - دِرْعٌ

Pakaian yang dikenakan orang yang berperang untuk melindungi diri dari senjata musuh.

Diterjemahkan ke: Inggris Prancis Urdu Indonesia Rusia

Penyapihan - فِطامٌ

Memutuskan dan menghentikan anak menyusu.

Diterjemahkan ke: Inggris Prancis Spanyol Urdu Indonesia Rusia

Perawan tua - عُنُوسٌ

Lamanya seorang wanita tinggal bersama keluarganya setelah mencapai usia menikah atau setelah tahu maslahat dirinya dan belum menikah.

Diterjemahkan ke: Inggris Prancis Spanyol Urdu Indonesia Rusia

Mencari rezeki - اكْتِسابٌ

Mencari dan mengais rezeki dengan berbagai sebab yang disyariatkan.

Diterjemahkan ke: Inggris Prancis Spanyol Urdu Indonesia Rusia

Buruh - أَجِيرٌ

Orang yang bekerja untuk orang lain demi mendapatkan kompensasi.

Diterjemahkan ke: Inggris Prancis Urdu Indonesia Rusia

Pemberian jasa - إخْدامٌ

Memberikan jasa pembantu pada orang lain; agar melayani seluruh kebutuhannya dan memperhatikan keperluan-keperluannya.

Diterjemahkan ke: Inggris Urdu Indonesia

Pengangguran - بَطالَةٌ

Berhenti kerja dan berpangku tangan (tidak berusaha).

Diterjemahkan ke: Inggris Prancis Spanyol Urdu Indonesia Rusia

Rumah - بَيْتٌ

Setiap tempat tinggal yang memiliki dinding dan atap.

Diterjemahkan ke: Inggris Indonesia

Tersumbat - رَتَقٌ

Tersumbatnya kemaluan wanita di mana tidak mungkin dapat disetubuhi.

Diterjemahkan ke: Inggris Prancis Spanyol Urdu Indonesia Bosnia Rusia

Niṡār - نِثارٌ

Sesuatu yang dilemparkan secara terpisah-pisah ketika pesta-pesta kegembiraan seperti permen, uang atau lainnya.

Diterjemahkan ke: Indonesia

Kadar; Ukuran - قَدْرٌ

Jumlah dan ukuran sesuatu, baik berupa timbangan, takaran, bilangan atau semacamnya.

Diterjemahkan ke: Inggris Prancis Spanyol Urdu Indonesia Bosnia Rusia

Lauk roti - إِدامٌ

Segala sesuatu yang biasanya dimakan bersama roti, baik berbentuk cair atau beku.

Diterjemahkan ke: Inggris Prancis Urdu Indonesia Rusia